Info Sekolah
Sabtu, 23 Nov 2024
  • Mari bersama sama menerapkan 5M guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Sehat di mulai dari saya.

Bekti Patria Dwi Hastuti, S.S, M.Pd.

NIK
NIP
NUPTK
Aktif mulai -
Jabatan
Status
Jenis Kelamin
T.T.L -, -
Agama
Alamat

Profil Singkat

Bernama lengkap Bekti Patria Dwi Hastuti, S.S., M.Pd. Lahir di Ngawi tahun 1974. Memperoleh gelas Sarjana Sastra dari Fakultas Sastra, Universitas Sebelas Maret, Surakarta tahun 1998. Melanjutkan program Magister Pendidikan di almamater yang sama tahun 2016. Mengajar sejak tahun 1998 sebagai guru wiyata bakti di SMPN 14 Madiun hingga 2002. Diangkat sebagai PNS dan ditempatkan di SMA Negeri 2 Madiun tahun 2003 hingga sekarang. Mengajar mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Pengalaman sebagai guru antara lain, menjadi pembina pramuka (2004 s.d. 2006); menjadi wakil kepala sekolah bidang kurikulum (tahun 2014 – 2018); menjadi instruktur Kurikulum 2013 SMA (tahun 2014 – 2016); Tim Penyusun Soal Nasional, Pusat Penilaian Pendidikan Kemendikbud (tahun 2017 – 2019); sebagai juara 1 Guru Berprestasi Tk.Kota Madiun tahun 2019.

Gemar membaca sejak kecil karena oleh orang tua selalu disediakan berbagai bahan bacaan. Mulai dari buku, majalah, dan koran. Bahkan sampai sekarang saya masih suka membeli koran di saat orang lain lebih memilih gawai. Koleksi ratusan bukunya memenuhi rak-rak buku, lebih banyak dari jumlah baju yang dimiliki. Jenisnya beragam, mulai dari buku sastra, pendidikan, agama, motovasi, dan sebagainya.

Kegemaran membacanya kemudian berkembang menjadi kegemaran menulis. Di sela-sela kegiatan dan tugas-tugas sekolah, tetap berupaya mengasah kemampuan menulis, dengan menulis di blog pribadi bektipatria.wordpress.com, sesekali mengikuti lomba yang berkaitan dengan bidang tulis-menuls. Tema-tema tulisannya tidak jauh dari aktivitas sehari-hari, yaitu sastra, bahasa, dan pendidikan.

Kegemarannya menulis mengantarkannya meraih beberapa penghargaan, antara lain;
1. Sebagai pemenang ke-2 dalam Lomba Mengulas Karya Sastra (LMKS) tingkat nasional tahun 2006, yang diselenggarakan oleh Depdiknas, Jakarta, dengan judul karya Potret Manusia Jawa dalam Gelombang Perubahan Masyarakatnya (Ulasan terhadap novel PASAR karya Kuntowijoyo).
2. Sebagai pemenang harapan ke-2 pada Sayembara Penulisan Esai Sastra tingkat nasional dalam rangka Bulan Bahasa dan Sastra tahun 2010, yang diselenggarakan oleh Pusat Bahasa, Kemdiknas, Jakarta, dengan judul karya Pendidikan Karakter Ala Pesantren dalam Novel Negeri 5 Menara.
3. Sebagai pemenang ke-1 pada Lomba Blog Kebahasaan dan Kesastraan tingkat nasional, dalam rangka Bulan Bahasa dan Sastra tahun 2011, yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemendikbud, Jakarta.
4. Mendapat penghargaan sebagai Penulis Terbaik Artikel Pendidikan versi Majalah Pendidikan Jawa Timur, MEDIA, untuk periode penilaian dari bulan Maret 2011 s.d. Februari 2012.
5. Sebagai pemenang ke-2 pada Lomba Blog Kebahasaan dan Kesastraan tingkat nasional, dalam rangka Bulan Bahasa dan Sastra 2012 yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemendikbud, Jakarta.
6. Sebagai Guru Penulis Kreatif Terbaik ke-1 dalam Lomba Menulis Kreatif Guru 2012 tingkat nasional, yang diselenggarakan oleh UNAIR dengan judul karya “Teknik Rangsang Gambar Peristiwa: Sebuah Upaya Alternatif dalam Pembelajaran Menulis Puisi”.

Karya bukunya yaitu
1. Teknik Kreatif Pembelajaran Menulis Puisi (Penerbit Media Ilmu Press, tahun 2012)
2. Kumpulan Puisi Sketsa Masa (kumpulan puisi bersama) (Penerbit Bintang Pelangi, tahun 2015)
3. Kumpulan Puisi Sketsa dalam Sunyi (Penerbit Kekata Grup, tahun 2018)

Kalimat bijak yang memotivasinya adalah

Jika kamu meragukan peluangmu sebelum berusaha,
maka kamu akan selalu menjadi orang yang kalah
(Jules Verne, Around the World in 80th Days)

Pendidikan
Belum ada data
Pekerjaan
Belum ada data