Info Sekolah
Rabu, 17 Apr 2024
  • Mari bersama sama menerapkan 5M guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Sehat di mulai dari saya.
16 Juli 2020

Tingkatkan Kompetensi di Era Digital, Guru SMAN 2 Madiun Gelar Workshop Penilaian Sistem SKS dan Penerapan KBM Daring

Kamis, 16 Juli 2020 Kategori : Pendidikan

Guna meningkatkan kemampuan guru dalam melaksanakan proses belajar mengajar secara optimal, SMA Negeri 2 Madiun, menggelar kegiatan workshop Penilaian Sistem SKS dan Penerapan KBM Daring di Era New Normal. Workshop ini merupakan kerja sama antara SMA Negeri 2 Madiun dengan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Madiun. Sebagai narasumber pada pelatihan ini dua orang dari Cabang Dinas Pendidikan Provisi Jawa Timur Wilayah Madiun Bapak Supardi, SH., M.Pd dan Pengawas Sekolah Bapak Drs. Hari Suryanto, MM. Sedangkan peserta yang mengikuti workshop adalah semua guru SMA Negeri 2 Madiun.

Dalam pembukaan workshop tersebut, Kacabdisdik Bapak Supardi, SH., M.Pd mengharapkan para peserta untuk serius mengikuti kegiatan workshop. Dia berpesan ilmu yang diperoleh kiranya dapat betul-betul diterapkan pada saat melaksanakan tugas pembelajaran.

Sehingga diharapkan dapat meningkatkan motivasi siswa dalam mengikuti proses pembelajaran yang pada akhirnya akan berpengaruh pada peningkatan mutu atau kualitas siswa–siswi SMA Negeri 2 Madiun.

Di tempat yang sama, Kepala SMA Negeri 2 Madiun Bapak Pramujo Budiarto, S.Pd.,M.Or mengucapkan terima kasih kepada Cabang Dinas Pendidikan (Disdik) Jatim wilayah Madiun yang telah mengizinkan kegiatan dan kepada Bapak Drs. Hari Suryanto, MM yang telah bersedia menjadi nara sumber.

Sementara itu, jalannya workshop pada hari pertama ini menggunakan pola penyampaian teori dan akan dilanjutkan pada hari ke 2 sampai selesai dengan praktik menggunakan perangkat IT dan aplikasi pembelajaran daring.

Pada hari pertama, peserta menerima materi tentang Penguatan Program Kegiatan Pembelajaran dan Penilaian yang disampaikan oleh Drs. Hari Suryanto, MM

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar